Selamat Datang Sahabat Cemerlang

Monday 6 February 2017

5 Penyebab Umum Bibir Pecah-Pecah yang Tidak Kamu Sadari


Bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang berperan penting, selain untuk kecantikan dan menjadikan penampilan lebih menarik, kesehatan bibir juga akan berpengaruh pada kenyamanan Anda ketika menyantap makanan. Namun, kakan menjadi hak yang tak indah lagi manakala bibir terkena maslah bibir pecah-pecah.

Bibir pecah-pecah merupakan salah satu masalah yang sering kita alami terlebih lagi jika cuaca sangat panas, bibir pasti menjadi mudah pecah-pecah. Bibir pecah-pecah, biasanya disertai bibir kering, sebenarnya apa yang menyebabkan kondisi kesehatan ini terjadi?

Nah, supaya terhindar dari kondisi bibir pecah-pecah, yuk cari tahu dulu berbagai penyebabnya di sini.

1. Kebiasaan Membasahi Bibir dengan ludah

Ketika bibir mulai terasa kering, secara tidak sadar pasti lidah akan menjulur keluar dan mulai membasahi bibir. Kebiasaan yang tidak disadari ini ternyata tidak baik loh untuk kesehatan bibir dan harus kamu hindari

Perlu diketahui, Air liur memiliki kandungan air, enzim, elektrolit serta komponen anti-bakterial. Tak ada kandungan pelembapnya sehingga air liur tidak dapat mengurangi penguapan air pada bibir. Bukannya semakin lembab, yang ada bibir malah semakin kering sahabat cemerlang. Kalau kebiasaan ini terus dilakukan, bibir akan semakin pecah-pecah. Nah, yang perlu sahabat cemerlang lakukan adalah mulai mengubah kebiasaan menjilat bibir ini dengan mencobamenghentikannya atau kalau kesulitan gunakanlah pelembab khusus bibir.

2. Terlalu Sering Menggunakan Pewarna Bibir

Tampilan lipstik matte memang sedang jadi tren, tapi jenis lipstik ini ada yang formulanya cenderung membuat bibir kering bahkan pecah-pecah setelah digunakan. Jika Anda pencinta lipstik jenis ini, coba sesekali 'mengistirahatkan' bibir dari lipstik matte atau apapaun yang bisa memberi warna pada bibir.

3. Dehidrasi

Saat tubuh mengalami dehidrasi (kurang cairan tubuh), biasanya bibir jadi pertanda awal bibir pecah-pecah. Hal ini terjadi karena bibir tidak memiliki kelenjar minyak untuk menjaga kelembapan layaknya kulit tubuh.
Nah, agar bibir tidak mudah pecah-pecah mulailah untuk membiasakan secara rutin meminum air putih sekitar 8 gelas setiap harinya, agar tubuh terhindar dari dehidrasi. Bibir pun tetap lembap dan terhindar dari kondisi bibir pecah-pecah.

4. Kebiasaan Mendengkur

Saat mendengkur, biasanya proses pernapasan terjadi melalui mulut, sama seperti saat kita sedang mengalami hidung tersumbat. Keluarnya udara dari mulut menyebabkan bibir cenderung cepat kering, karena proses penguapan yang lebih cepat. Kalau Anda memang memiliki kebiasaan mendengkur, bibir biasanya akan terasa kering bahkan cenderung pecah-pecah saat bangun tidur. Untuk mengatasinya, sebaiknya biasakan untuk menggunakan lip balm sebelum tidur. Jangan lupa untuk berkonsultasi pada dokter ahli jika kebiasaan mendengkur sudah sampai tahap yang mengganggu atau mengkhawatirkan.

5. Penggunaan Pasta Gigi yang Mengandung Deterjen

Hampir semua pasta gigi yang beredar di pasaran mengandung deterjen, yaitu Sodium Lauryl Sulfate (SLS). Deterjen ini biasanya digunakan karena memiliki manfaat anti-bakteri yang mampu menghilangkan sisa-sisa makanan, debris, dan plak di gigi. Tapi penggunaan deterjen yang terlalu banyak bisa membuat bibir kehilangan kelembapan dan akhirnya bibir pecah-pecah. Jadi, kalau pasta gigi yang Anda gunakan mengandung SLS, sebaiknya seimbangkan dengan perawatan bibir. Kalau ingin lebih maksimal mencegah bibir kering, usahakan untuk menggunakan pasta gigi tanpa kandungan deterjen, ya

Itulah beberapa penyebab umum bibir pecah-pecah yang bisa sahabat cemerlang ketahui. Nah, mulai dari sekarang yuk hindari apa yang bisa menyebabkan bibir pecah-pecah agar bibir terlihat sehat dan segar sehingga kita bisa tampil lebih percaya diri di depan umum tanpa khawatir bibir pecah-pecah. Semoga informasi ini bermanfaat.



0 komentar:

Post a Comment